Manfaat Memiliki Deposito dan Keuntungan yang akan Didapatkan

Diposting pada

Deposito menjadi salah satu jenis pilihan investasi yang banyak diandalkan oleh masyarakat di Indonesia saat ini, terutama yang memiliki dana terbatas, namun ingin memiliki dana darurat dengan keuntungan yang menjanjikan. Bisa dikatakan, deposito merupakan bentuk tabungan berjangka yang menawarkan nilai bunga lebih besar daripada tabungan biasa.

Apakah manfaat memiliki deposito yang akan Anda dapatkan hanya berupa bunga yang tinggi saja? Sebagai generasi muda yang siap menghadapi masa depan, yuk cari tahu lebih banyak mengenai instrumen investasi berbentuk deposito pada artikel QuBisa kali ini.

Manfaat Memiliki Deposito dan Keuntungan yang Akan Anda Dapatkan

Memiliki Risiko yang Rendah

Salah satu keuntungan dari instrumen investasi berbentuk deposito adalah risikonya yang terbilang rendah, sehingga deposito sangat direkomendasikan bagi Anda yang baru mulai melakukan investasi. 

Risiko rendah yang dimaksudkan di sini, Anda tidak akan mengalami kerugian, misalnya nilai uang Anda berkurang akibat biaya administrasi layaknya tabungan konvensional. Anda juga tidak akan mengalami kehilangan uang akibat nilai uang turun seperti yang sering terjadi dalam investasi saham. 

Meski risikonya rendah, alangkah baiknya kalau Anda mempersiapkan diri terlebih dahulu sebelum mulai berinvestasi, misalnya dengan membuat perencanaan keuangan yang baik. Beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk membuat rencana keuangan, di antaranya:

  • Cek Kesehatan Keuanganmu dengan Indikator Ini!
  • Persiapan Berinvestasi: Setting Goal, Aiming High!
  • Tahapan Perencanaan Keuangan
  • Tips dan Trik agar Penganggaran Keuangan Berhasil

Mengamankan Uang untuk Dana Darurat

Sering yang terjadi, Anda kehabisan uang di pertengahan bulan akibat kurangnya perencanaan keuangan yang matang. Akibatnya, Anda jadi sulit menabung dan memiliki dana darurat. Nah, solusi untuk mengatasi kebiasaan boros dan kesulitan mengatur uang bisa dengan memiliki deposito. Bagaimana caranya?

Cara mudah memiliki deposito, begitu Anda menerima gaji di awal bulan, langsung saja Anda sisihkan sebagian gaji untuk dimasukkan dalam bentuk deposito. Saat ini, cukup dengan nominal 1 juta Rupiah saja, Anda sudah bisa membuka deposito. Kemudian, pilih jangka waktu (tenor) deposito 1 bulan. Untuk bunga yang akan Anda dapatkan biasanya bervariasi tergantung dari lembaga keuangan tempat Anda membuka deposito. Ada yang memberi bunga 4 persen, bahkan ada deposito yang memberi keuntungan sebesar 6 persen.

Dengan langsung menyisihkan sebagian penghasilan di awal bulan dan memasukkannya ke instrumen investasi berbentuk deposito, Anda jadi “dipaksa” untuk berhemat. Di akhir bulan, jika ternyata uang satu juta itu tidak terlalu Anda butuhkan, tinggal perpanjang saja masa depositonya. Nanti begitu menerima gaji di bulan berikutnya, Anda bisa melakukan hal yang sama. Lihat, kan? Dari sedikit demi sedikit menyisihkan uang dalam bentuk deposito, lama-lama nilai uang Anda akan terus bertambah tanpa Anda sadari.

Investasi yang Aman Karena Dijamin LPS

Deposito dinilai sebagai jenis investasi yang aman dan cocok bagi orang dengan profil risiko yang rendah. Selain itu, deposito ini juga sudah dijamin LPS, sehingga ketika bank tempat Anda menyimpan deposito mengalami kebangkrutan, maka uang yang Anda simpan tidak akan hilang dan masih bisa Anda dapatkan.

Bisa Buka Deposito di BPR Terdekat

Pernah mendengar tentang Bank Perkreditan Rakyat (BPR) yang menyediakan fasilitas penyimpanan uang dalam bentuk deposito? Ya, di era teknologi internet sekarang ini, membuka deposito bukanlah perkara yang sulit karena tidak hanya bank saja yang menyediakan deposito, namun sudah banyak BPR yang menyediakan fasilitas investasi berbentuk deposito. Anda bisa datang ke BPR yang dekat dari rumah Anda atau bisa pula melakukannya secara online.